Sutradara Ubay Fox baru saja selesai menggarap fim terbarunya berjudul Roh Fasik produksi RA Pictures. Film yang akan ditayangkan pada 9 maret 2019 ini dibintangi oleh Evan Sanders, Irwansyah, Zaskia Sungkar, Denia Wiraguna, Abi Cancer dan lainnya.
Produser film Roh Fasik, Andreas mengaku tertarik dengan genre horor islami. Sehingga dirinya berani untuk membuat film yang jarang ada di masyarakat tersebut”Sekarang ini film horor religi atau religi secara keseluruhan kayaknya udah jarang dilirik, selama berapa tahun ini bisa diitung jari, ini bisa jadi alternatif orang lagi, nggak banyak liat kenapa kita nggak,” tutur Andreas saat launching film Roh Fasik di Metropole XXI, Jakarta Pusat, Senin 6 Mei 2019..
Andreas pun menjelaskan awal mula dirinya tertarik menggarap film tersebut. Ia mengatakan film Roh Fasik itu berawal dari kisah sang sutradara, Ubay Fox.”Kebetulan mas Ubay dateng dan bawa ceritanya dia, kita godok bareng-bareng, kalau diliat dari esensinya ternyata film Roh Fasik lebih banyak religinya daripada horor nya,” tegasnya.
Lebih lanjut, Ubay pun menjelaskan sebelumnya dirinya sempat mengemis pada Raffi Ahmad, selaku produser RA Pictures agar filmnya tersebut bisa digarap. Pasalnya, Ubay sempat berkali-kali ditolak beberapa PH. “Saya ngemis ke Raffi, karena sebelumnya nggak ada PH yang mau. Mungkin karena berbau islami, dan di Indonesia sangat sensitif ya. Untuk ide konsep film sendiri sebenernya sudah ada sejak 2016 lalu,” jelas Ubay.
Sinopsis
Akbar (Evan Sanders) tidak lagi mau mengimani Tuhan dan agamanya sejak kematian Zahra (Zaskia Sungkar), istrinya. Akbar sangat mencintai Zahra. Pernikahan Akbar dan Zahra membuahkan satu anak bernama Amira (Keinaya Meissi Gusti).
Ketika sudah menikah lagi, kehidupan Akbar bersama istri barunya, Renata (Denira Wiraguna), tidak pernah seindah dulu, demikian seperti dikutip dari situs web Film Indonesia. Hingga suatu ketika, Hasan (Irwansyah), sahabat lama Akbar datang untuk menjenguk dan mengajak Akbar kembali ke jalan yang benar, setidaknya demi Amira.
Meskipun sempat menolak, namun pada akhirnya Akbar mengizinkan Hasan mengajarkan Amira bertadarus. Sejak saat itulah kejadian-kejadian aneh mulai terjadi. Naasnya, Renata yang paling sering menjadi korban teror dari iblis yang bersemayam di rumahnya. Gangguan mulai dari suasana panas saat mengaji, kerasukan, sampai makhluk yang menirukan wujud Akbar.. D2