Saturday, February 15, 2025

Kepuasan Publik di 100 Hari, Prabowo: Tantangan untuk Lebih Kerja Keras

SKALAEKONOMI.COM- SENAYAN. Ketua DPR RI Puan Maharani menanggapi 100 hari pemerintahan Presiden Prabowo Subianto yang mendapat respons positif dari masyarakat.

Menurut Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) ini, hal tersebut menjadi tantangan bagi pemerintah Presiden Prabowo bisa bekerja lebih keras untuk rakyat.

“Apresiasi kepada pemerintahan Pak Prabowo yang walaupun masih belum 100 hari sudah Alhamdulillah mendapatkan apresiasi dari masyarakat,” kata Puan usai membuka masa persidangan DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (25/1/2025).

Seperti diketahui, Litbang Kompas merilis survei kepuasan publik terhadap 100 hari kinerja pemerintahan Prabowo dengan hasil cukup tinggi yaitu 80,9%.

Puan menilai hasil baik untuk kinerja Prabowo dan jajarannya harus dijadikan sebagai pemacu semangat.

“Ini merupakan tantangan pemerintahan sekarang bisa lebih bekerja keras dalam menjalankan tugasnya. Apapun hasilnya adalah untuk rakyat,” ungkap perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI itu.

Berdasarkan survei Litbang Kompas, tingkat kepuasan masyarakat terhadap bidang politik-keamanan pemerintah Prabowo mencapai 85,8 persen.

Sementara bidang kesejahteraan sosial berada di angka 83,7 persen; ekonomi 74,5 persen; dan hukum 72,1 persen.

Puan menilai kepuasan dan kepercayaan masyarakat itu harus diterjemahkan sebagai indikator baik.

Hal yang baik dipertahankan, dan bila ada yang kurang untuk dapat diperbaiki.

“Jadi bekerja baik, bekerja dengan lebih semangat dan apapun yang menjadi kekurangannya akan bisa ditindaklanjuti, evaluasi yang terbaik bagi rakyat,” jelas Puan.

Pekan ini DPR telah memulai masa persidangan kembali setelah anggota dewan menjalani masa reses di daerah pemilihannya masing-masing.

Puan menyebut DPR melalui fungsi konstitusionalnya menjadi mitra kerja Pemerintah untuk memastikan berbagai upaya pemerintah dapat terlaksana dan berjalan dengan baik.

“(Bagi anggota DPR) Selamat bekerja dan kembali menyelesaikan tugas-tugas konstitusionalnya untuk bisa menyejahterakan rakyat dan kita kawal, cermati semua program-program pemerintah untuk bisa tepat sasaran ke rakyat,” tegas cucu Bung Karno itu.

Puan Yakin Megawati dan Prabowo Punya Harapan Sama Ingin Cepat Bertemu

Puan kemudian ditanya soal rencana pertemuan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Prabowo Subianto.

Hal ini menyusul pernyataan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani yang mengindikasikan pertemuan kedua tokoh tersebut akan terjadi di bulan Januari ini.

“Secepat-cepatnya InsyaAllah,” ujar Puan.

Puan meyakini baik Megawati dan Prabowo sama-sana punya harapan untuk bisa bertemu secepatnya.

“Kita semua punya harapan yang sama dan saya meyakini keduanya pun pasti mempunyai harapan yang sama untuk secepatnya bertemu,” terang mantan Menko PMK tersebut.

Meski begitu, Puan tak menegaskan apakah pertemuan Megawati dan Prabowo akan membahas mengenai sikap politik PDIP.

“Pertemuan nggak perlu ada urusan politik terus, bisa juga bersilaturahmi,” tukas Puan.

Ditanya kemungkinan pertemuan dengan Prabowo akan menjadi kejutan di hari ulang tahun Megawati pada 23 Januari mendatang, Puan hanya menjawab singkat.

“InsyaAllah,” sebut putri Megawati itu.

Puan lalu menjelaskan soal rencana peringatan HUT ke-78 Megawati pada Kamis nanti. Menurutnya ulang tahun Presiden ke-5 RI itu akan diperingati secara sederhana.

“Rencananya InsyaAllah nanti ulang tahunnya hanya akan dilaksanakan terbatas hanya dengan keluarga, karena ya ini masih baru masuk tahun baru, kita juga di DPR lagi kerja, pemerintah juga lagi kerja, jadi sederhana saja,” tutup Puan.(dut/**)

Must Read

spot_imgspot_img

Related Articles