Skalaekonomi.com. CAKUNG. Di hari baik dan bulan yang baik, Ahad petang 23 Maret 2025, Barisan Ksatria Nusantara (BKN) menggelar acara Hari Ulang Tahun Ke 4 bersama anak yatim di Café Warung Bang Koemis, Cakung, Jakarta Timur
Kegiatan HUT Ke 4 BKN dipimpin langsung oleh Ketua Umum BKN, M. Rofii Mukhlis atau yang akrab disapa Cak Ofi.
Pada acara yang meriah dan khidmat itu dihadiri para artis Sandy Tumiwa dan Aurora, serta berbagai tokoh, di antaranya Kombes Pol. Nicolas Ary Lilipaly, S.I.K., M.H., M.Si selaku Kapolres Metro Jakarta Timur, Plt. Wali Kota Jakarta Timur Iin Mutmainnah, serta jajaran pengurus DPW BKN DKI Jakarta.
Dalam momen istimewa ini, ratusan anak yatim mendapatkan santunan berupa bingkisan dan uang tunai.
Tak hanya berbagi, Cak Ofi juga berdialog dengan tiga perwakilan anak yatim, menggali impian mereka untuk masa depan.
Salah satu anak mengungkapkan keinginannya menjadi tentara. yang langsung ditanggapi Cak Ofi dengan penuh antusias.
Sebelum acara bèrbuka puasa pelawak sekaligus penceramah Haji Sodik menyampaikan tausiah.
Momen HUT ke-4 BKN semakin berkesan dengan aksi sosial yang dilakukan oleh tim BKN. Dipimpin langsung oleh Cak Ofi, sejumlah anggota seperti Sandy Tumiwa, Irfan Wesy, Fifi Lubna, dan Aura, turun ke jalan membagikan bingkisan berbuka puasa kepada pengendara dan pejalan kaki di tengah padatnya lalu lintas.
Usai membagikan takjil kepada masyarakat yang melintas, Cak Ofi menyampaikan rasa bahagianya, karena hari itu bersamaan dengan ulang tahun pernikahan Cak Ofi dengan Fifi Lubina.
“Berbagi kebahagiaan di bulan baik ini mengiringi ualng tahun pernikahan saya dengan istri tercinta Fifi Lubina. Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan sesama,” ungkap Cak Ofi yang berdiri disamping istri tercintanya.
Dengan semangat berbagi dan kepedulian sosial yang tinggi, juga dibarengi dengan doa yang khidmat, agar Indonesia tetap aman, damai, dan sejahtera. (Pr)